Thursday 17 April 2014

Prestasi Belajar

Prestasi belajar siswa dapat diartikan sebagai hasil yang dicapai siswa setelah mengikuti program pengajaran atau dalam pengertian lain, prestasi belajar adalah kemampuan maksimum yang mungkin dicapai oleh seseorang sebagai akibat latihan atau belajar (Slameto, 1987).

Lebih lanjut, Mappa (1979) mengemukakan definisi prestasi belajar sebagai hasil belajar yang dicapai murid dalam bidang studi tertentu dengan menggunakan tes standar sebagai alat ukur keberhasilan belajar seorang murid.

Menurut Gagne (dalam Waluyo, 1987) ada 5 prestasi belajar yang dapat dicapai oleh siswa, yaitu: (1) prestasi belajar kemampuan verbal intelektual, (2) prestasi belajar strategi kognitif, (3) prestasi belajar informal verbal, (4) prestasi belajar keterampilan motorik, dan (5) prestasi belajar sikap.

Menurut Slameto (1987) banyak faktor yang mempengaruhi prestasi belajar siswa, namun secara umum dapat dikelompokkan dalam 2 kelompok.

1. Faktor intern meliputi : (1) faktor jasmani berupa keadaan tubuh dan (2) faktor psikologis berupa intelegensi, perhatian, minat dan bakat.

2. Faktor ekstern meliputi : (1) cara orang tua mendidik, (2) relasi antara anggota keluarga, pengertian orang tua, dan latar belakang kebudayaan, (3) faktor sekolah : metode mengajar, kurikulum, relasi guru, dan siswa, relasi antara siswa dengan siswa, disiplin sekolah, metode belajar, dan tugas di rumah, dan (4) faktor masyarakat: media massa, teman bergaul, bentuk kehidupan masyarakat.

No comments:

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...